12+ Peristiwa Penting Rajab: Siti Aminah Mengandung-Bebasnya Baitul Maqdis

Bulan Rajab tidak hanya dikenal karena kemuliaannya. Ada begitu banyak peristiwa penting Bulan Rajab yang wajib diketahui umat Islam!

12+ Peristiwa Penting Rajab: Siti Aminah Mengandung-Bebasnya Baitul Maqdis
image

Daftar Isi

Solo -

Rajab adalah salah satu bulan haram dan mulia dalam Islam. Bulan ini memiliki keistimewaan tersendiri, di mana Rasulullah SAW memperingatkan umatnya untuk menghormatinya.

Meskipun tidak ada amalan khusus yang diwajibkan selama Rajab, tetapi umat Islam disarankan untuk meningkatkan ibadah, doa, dan introspeksi diri. Untuk meningkatkan iman dan memahami sejarah Islam, penting juga untuk mencari tahu tentang peristiwa penting bulan Rajab yang pernah terjadi di masa lalu.

Ada peristiwa penting apa saja yang terjadi di Bulan Rajab? Mari simak informasi lebih lengkapnya berikut ini, detikers!

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Peristiwa Penting di Bulan Rajab

Berikut ini adalah beberapa peristiwa penting dalam sejarah Islam yang terjadi di bulan Rajab.

1. Siti Aminah Mulai Mengandung

Mengutip NU Online, pada bulan Rajab 53 tahun sebelum Hijriyah, Siti Aminah binti Wahb mulai mengandung janin yang kemudian diberi nama Muhammad.

Setelah menjalani kehamilan selama sembilan bulan, pada bulan Rabiul Awal, Siti Aminah melahirkan makhluk yang paling mulia, yaitu nabi agung Muhammad SAW. Kelahirannya merupakan rahmat yang Allah berikan kepada seluruh alam semesta.

2. Kelahiran Ali bin Abi Thalib

Masih dari NU Online, Ali bin Abi Thalib dilahirkan di sekitar Masjidil Haram, Makkah, pada Jumat tanggal 13 Rajab tahun 21 sebelum Hijriyah. Ada riwayat yang menyatakan bahwa Ali lahir sekitar 32 tahun setelah kelahiran Nabi Muhammad.

Ketika Ali berusia delapan tahun, atau menurut riwayat lain sepuluh tahun, ia telah menjadi seorang muslim. Dengan demikian, Ali bin Abi Thalib menjadi salah satu anak-anak pertama yang memeluk Islam.

3. Hijrah ke Habasyah

Peristiwa bersejarah di bulan Rajab selanjutnya adalah Hijrahnya umat Islam ke Habasyah untuk pertama kalinya. Peristiwa ini terjadi pada bulan Rajab tahun kelima kenabian.

Buku Hijrah Rasulullah ke Habasyah yang Pertama dan Kedua oleh Muhammad Ridha dkk, menjelaskan bahwa sahabat Rasulullah didera berbagai macam derita dan penyiksaan oleh kaum kafir Mekkah.

Kemudian Rasulullah memerintahkan para sahabatnya untuk pergi ke negeri Habasyah. Negeri tersebut dipimpin seorang raja yang bijaksana bernama Ashhamah bin Abjar atau dikenal dengan nama An-Najasyi.

Sesuai dengan perintah Rasulullah, 12 orang lelaki dan 4 orang wanita yang selanjutnya disebut Syahdan pun berangkat menuju Asy-Syu'aibah. Di sana, Allah memberikan pertolongan kepada kaum Muslimin berupa kapal pedagang yang kemudian membawa mereka menuju Habasyah.

4. Isra Miraj Nabi Muhammad SAW

Pada tanggal 27 Rajab tahun ke-10 kenabian atau 1 tahun sebelum Hijriyah, terjadi peristiwa Isra dan Miraj. Peristiwa ini merupakan sebuah mukjizat besar yang diberikan Allah kepada Nabi Muhammad SAW.

Dalam konteks ini, perlu dicatat bahwa Isra dan Miraj tidak berarti Allah berada di atas dan memerintahkan Rasulullah naik ke atas untuk bertemu langsung dengan-Nya.

Mukjizat ini dimaksudkan untuk memuliakan Rasulullah, menunjukkan keajaiban dan kekuasaan Allah, serta memberikan perintah sholat di tempat yang sangat mulia dan suci. Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah menegaskan bahwa Allah Maha Suci dari keterbatasan tempat dan arah, dan keberadaan-Nya tidak tergantung pada keduanya.

5. Kiblat Umat Islam Berpindah ke Mekkah

Dikutip dari buku 'Mukjizat & Peristiwa Penting Nabi Muhammad' karya Kak Thifa, Nabi Muhammad dan umat Islam pada awalnya melaksanakan sholat dengan menghadap ke Baitul Maqdis. Hal ini sama dengan praktik ibadah kaum Yahudi.

Kesamaan ini membuat kaum Yahudi merasa senang karena mereka berharap umat Islam akan mengadopsi keyakinan mereka. Nabi Muhammad kemudian sangat menginginkan agar kiblat diubah menjadi Ka'bah.

Dengan penuh doa kepada Allah SWT, permintaan Nabi Muhammad akhirnya dikabulkan. Pada pertengahan Rajab tahun ke-2 Hijriyah, kiblat umat Islam resmi dipindahkan ke Ka'bah.

6. Raja Habasyah Tutup Usia dalam Keadaan Muslim

Pada bulan Rajab tahun 9 Hijriyah, Raja Habasyah, Najasyi, yang menerima hijrah kaum Muslimin dari Mekkah meninggal dunia. Ia tutup usia dalam keadaan sudah memeluk agama Islam.

7. Perang Tabuk

Perang Tabuk merupakan pertempuran umat Islam melawan Romawi, terjadi pada bulan Rajab tahun 9 Hijriyah dan berakhir di bulan Ramadhan tahun yang sama. Perang ini juga menjadi yang terakhir di masa kepemimpinan Rasulullah SAW.

Uniknya, Perang Tabuk berlangsung tanpa pertempuran fisik karena pasukan Romawi menyerah sebelum bertempur. Perang ini berlangsung selama 50 hari. Keputusan perang diambil karena rencana serangan Romawi yang mengkhawatirkan umat Islam di Madinah.

Rasulullah memimpin pasukan Muslim, menggalang dukungan, dan bergerak ke Tabuk. Meskipun pasukan Romawi terpecah dan tidak berani maju, mereka akhirnya menawarkan damai dengan membayar upeti.

8. Pembebasan Damaskus

Dikutip dari Buku Memburu Syurga di Bulan Istimewa oleh Miftah Fauzi, lima tahun setelah Perang Tabuk, umat Islam kembali terlibat peperangan dengan pasukan Romawi.

Pada bulan Rajab tahun 14 H/635 M, pasukan Islam di bawah pimpinan Abu Ubaidah bin al-Jarrah dan Khalid bin Walid berhasil merebut dan menguasai Kota Damaskus. Sebelumnya, kota ini dikuasai oleh pasukan Romawi.

9. Perang Yarmuk

Selanjutnya, di bulan Rajab tahun 15 Hijriyah, terjadi peperangan Yarmuk yang dipimpin oleh Khalid bin Al-Walid pada hari Senin. Peperangan ini menjadi salah satu momen penting dalam sejarah Islam di mana pasukan Muslim melibas pasukan Romawi.

Nama perang Yarmuk diambil dari lokasi terjadinya peristiwa tersebut, yaitu di dekat Sungai Yarmuk.

10. Pembebasan Kota Hirrah di Irak

Pembebasan dilakukan oleh Khalid bin al-Walid. Sebagaimana yang dijelaskan Ibnu Katsir dalam Bidayah wa an-Nihayahnya.

11. Wafatnya Imam Syafi'i

Pada akhir bulan Rajab tahun 204 Hijriyah, Imam Asy-Syafi'i wafat. Imam besar yang juga dikenal sebagai Nashiru Sunnah wafat pada usia 54 tahun.

12. Wafatnya Imam Muslim

Imam Muslim wafat pada tanggal 24/25 Rajab 261 Hijriyah. Imam Muslim dikenal sebagai ulama yang sejajar dengan Imam Al-Bukhari dalam periwayatan hadis muttafaq 'alaih (hadits yang disepakati).

Lahir di Naisabur pada tahun 202 H/817 M, beliau mencapai prestasi dengan karyanya yang terkenal, Kitab Shahih Muslim, yang menduduki urutan kedua setelah kitab shahih Al-Bukhari.

13. Khalifah Umar bin Abdul Aziz Wafa

Dikutip dari buku 'Biografi Umar bin Abdul Aziz Khilafah Pembaru dari Bani Umayyah' oleh Ali Muhammad Ash-Shallabi, Khalifah Umar bin Abdul Aziz wafat pada hari Jum'at, tanggal 20 Rajab 101 H. Ia tutup usia di kediaman Sam'ah, wilayah Ma'rah, di negeri Syam.

Sebelumnya Khalifah Umar mengalami rasa sakit selama dua puluh hari sebelum wafat. Umar menjabat sebagai khalifah selama dua tahun lima bulan empat hari.

Saat meninggal, usianya sekitar tiga puluh sembilan tahun lima bulan, meskipun riwayat yang paling kuat menyebutkan bahwa ia berusia empat puluh tahun.

14. Pembebasan Baitul Maqdis

Pada tanggal 27 Rajab 583 H, Sultan Shalahuddin Al-Ayyubi berhasil membebaskan Baitul Maqdis, Palestina. Sebelum memulai pembebasan, Sultan Shalahuddin fokus mempersatukan umat Islam dengan membangun kesatuan aqidah Ahlussunnah wal Jama'ah.

Upaya tersebut termasuk memerintahkan muadzin di wilayah kekuasaannya untuk mengumandangkan aqidah Asy'ariyyah setiap hari sebelum adzan subuh. Tujuannya adalah membangun kesatuan hati yang menjadi kekuatan dahsyat tak terkalahkan.

Kemudian Shalahuddin Al-Ayyubi bersama pasukan umat Islam, mengepung Kota Yerusalem untuk membebaskan Baitul Maqdis. Tempat tersebut sudah 88 tahun dikuasai oleh Tentara Salib.

Setelah berhasil merebut Baitul Maqdis, adzan dan sholat Jumat pun mulai dikumandangkan dan dilaksanakan kembali di Masjid al-Aqsha.

Demikian penjelasan mengenai 14 peristiwa penting dan bersejarah yang terjadi pada bulan Rajab. Semoga bermanfaat!

Simak Video "Siap-siap "War" Tiket Indonesia Vs Argentina Segera Dimulai"
[Gambas:Video 20detik]
(dil/apl)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow