15 Peristiwa Penting Bulan Syaban: Nifsu Syaban-Perubahan Arah Kiblat

Umat Islam saat ini sudah memasuki bulan Syaban. Berikut ini sejumlah peristiwa penting bulan Syaban yang dapat diketahui

15 Peristiwa Penting Bulan Syaban: Nifsu Syaban-Perubahan Arah Kiblat
image

Daftar Isi

Jogja -

Bulan Syaban merupakan bulan kedelapan dalam kalender Hijriah yang memiliki banyak peristiwa penting dalam Islam. Lantas, apa saja peristiwa penting di bulan Syaban?

Bulan Syaban juga diketahui sebagai bulan persiapan umat Islam dalam menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan. Pada bulan Syaban, seorang muslim dianjurkan untuk berpuasa sebagai pembiasaan sebelum berpuasa secara sebulan penuh di bulan Ramadhan.

Agar lebih memaknai kemuliaan bulan Syaban, berikut ini sederet peristiwa penting bulan Syaban.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapan Bulan Syaban 2024?

Berdasarkan Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2024 yang dirilis Kementerian Agama, tanggal 1 Syaban akan jatuh pada tanggal Minggu, 11 Februari 2024. Artinya, jika menggunakan waktu pergantian hari Qomariah, 1 Syaban dimulai sejak bakda Maghrib hari Sabtu, 10 Februari 2024.

Bulan Syaban 1445 H memiliki total 30 hari yang berakhir pada 11 Maret 2024. Dalam kurun waktu 30 hari tersebut, seorang muslim dapat memanfaatkannya sebaik mungkin dengan melaksanakan amalan-amalan yang dianjurkan.

Peristiwa Penting di Bulan Syaban

Mengutip laman The Islamic Information, ada beberapa peristiwa penting yang terjadi di bulan Syaban. Peristiwa-peristiwa tersebut merupakan kejadian bersejarah yang sangat penting bagi perkembangan peradaban umat Islam. Berikut di antaranya:

  • 1 Syaban: Kelahiran Zainab Binti Ali RA
  • 3 Syaban: Kelahiran cucu Nabi Muhammad, Sayyidina Husein
  • 4 Syaban: Kelahiran Abbas Bin Ali RA
  • 5 Syaban: Kelahiran Ali Bin Husain RA
  • 5 Syaban: Wafatnya Bibi Fizza, asisten rumah tangga Fatimah RA
  • 7 Syaban: Kelahiran Qasim Bin Hasan RA
  • 8 Syaban: Wafatnya Khwaja Abdul Ghaffar Naqsybandi
  • 9 Syaban: Wafatnya putri Nabi Muhammad, Sayyidah Ummu Kultsum
  • 11 Syaban: Kelahiran Ali Akbar bin Hussain RA
  • 15 Syaban: Nisfu Syaban
  • 15 Syaban: Kelahiran Imam terakhir, Muhammad Al-Mahdi

Peristiwa Penting di Bulan Syaban Lainnya

Dikutip dari laman Kementerian Agama RI Kanwil NTB dan NU Online, berikut ini beberapa peristiwa penting di bulan Syaban lainnya yang perlu diketahui oleh umat Islam:

1. Perubahan Arah Kiblat

Sebagai informasi, pada bulan Syaban arah kiblat umat Islam yang mulanya menghadap Baitul Maqdis berubah arah ke Ka'bah di Masjidil Haram. Kala itu, umat Islam beribadah menghadap ke Baitul Maqdis selama 17 bulan 3 hari. Namun, pada malam Nisfu Syaban, Allah memerintahkan umat Islam untuk beribadah menghadap Ka'bah di Masjidil Haram.

Hal ini sebagaimana tertulis dalam Surat Al-Baqarah: 144:

"Kami melihat wajahmu (Muhammad) sering menengadah ke langit, maka akan Kami palingkan engkau ke kiblat yang engkau senangi. Maka hadapkanlah wajahmu ke arah Masjidil Haram. Dan di mana saja engkau berada, hadapkanlah wajahmu ke arah itu." (QS. Al-Baqarah: 144)

2. Turunnya Ayat Perintah Bersholawat

Di bulan Syaban, Allah menurunkan ayat perintah untuk bersholawat kepada Rasulullah SAW. Hal ini sebagaimana tertulis dalam Surat Al-Ahzab: 56:

"Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya." (QS. Al-Ahzab: 56)

3. Turunnya Perintah Puasa Ramadhan

Selain sholawat, Allah juga menurunkan perintah puasa di bulan Ramadhan kepada umat Islam pada bulan Syaban. Hal ini sebagaimana tertuang dalam firman Allah, Surat Al-Baqarah ayat 183:

"Wahai orang-orang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa." (QS. Al-Baqarah: 183)

4. Diangkatnya Amal Manusia

Bulan Syaban menjadi semakin istimewa dalam Islam karena momen pengangkatan amal manusia oleh Allah SWT akan terjadi di bulan ini.

Usamah bin Zaid menyebutkan dalam hadits yang diriwayatkan An-Nasa'i:

"Wahai Rasulullah, aku belum pernah melihat engkau berpuasa dalam satu bulan sebagaimana engkau berpuasa di bulan Syaban? Rasulullah menjawab, itu bulan yang terletak di antara bulan Rajab dan Ramadhan serta banyak orang lalai padanya. Dialah bulan diangkatnya amal kepada Rabbil 'alamin (Tuhan Pemelihara Alam Raya). Aku senang amalku diangkat sedangkan aku dalam keadaan berpuasa," (HR. An-Nasa'i)

Demikian penjelasan seputar peristiwa penting yang terjadi di bulan Syaban. Semoga bermanfaat, Dab!

Simak Video "Jaringan Gusdurian Singgung Pelanggaran Pemilu-Netralitas"
[Gambas:Video 20detik]
(par/par)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow