3 PERISTIWA Janggal Kasus Subang 2021 pada 19 Agustus 2021, INILAH Awal TKP Terkontaminasi
Inilah 3 deretan peristiwa janggal di tanggal 19 Agustus 2021 yang sempat viral karena TKP kasus Subang 2021 terkontaminasi
DESKJABAR – Kasus Subang 2021 yang telah menewaskan Ibu Tuti (55) dan Amel (23) pada 18 Agustus 2021 penuh dengan drama deretan peristiwa kejanggalan. Begitu pula yang terjadi di tanggal 19 Agustus 2021, setidaknya ada 3 peristiwa janggal yang kemudian dinilai inilah awal TKP terkontaminasi.
Bahkan hingga pemeriksaan sejumlah saksi di bulan September 2023, kuasa hukum Yoris, Leni Anggraeni dalam wawancara di kanal YouTube Misteri Mbak Suci menyatakan bahwa salah satu yang membuat kasus Subang 2021 sulit terungkap sampai tahun ke-3 ini, karena awalnya TKP sudah terkontaminasi.
Baca Juga: BENARKAH Hari Ini Ada Saksi Kasus Subang 2021 Diperiksa? Ada Saksi yang Diusir Kapolres karena Mengintip
Sebenarnya olah TKP kasus Subang 2021 sudah dilakukan pada 18 Agustus 2021 bahkan mobil Alphard hitam tempat dtemukannya jasad Ibu Tuti dan Amel, sudah dipindahkan ke Polsek Jalancagak pada malam harinya.
Namun peristiwa-peristiwa yang terjadi pada 19 Agustus 2021 atau sehari setelah peristiwa pembunuhan ibu dan anak di Jalancahak Subang tersebut, dianggap sebuah kejanggalan, di antaranya karena ada sejumlah orang yang masuk ke TKP yang masih diberi garis polisi.
Kejanggalan juga berlangsung di sekitar TKP karena ada orang-orang yang lebih memilih berada di sekitar TKP daripada menghadiri pemakaman ibu Tuti dan Amel, yang nyata-nyata kedua korban tersebut bisa dibilang “bosnya” orang-orang tersebut.
Peristiwa-peristiwa di tanggal 19 Agustus 2021 itulah yang sepanjang pengungkapan kasus hingga masuk tahun ke-3 pada September 2023 ini, masih jadi pembicaraan.
What's Your Reaction?