8 Peristiwa Penting di Bulan Rajab, Salah Satunya Mukjizat Terbesar Nabi Muhammad saw Terjadi di Bulan Rajab!

Berikut peristiwa-peristiwa penting yang terjadi di bulan Rajab yang mulia dengan mukjizat Allah Swt.

8 Peristiwa Penting di Bulan Rajab, Salah Satunya Mukjizat Terbesar Nabi Muhammad saw Terjadi di Bulan Rajab!
image

MalangNetwork.com – Bulan Rajab menjadi salah satu bulan yang penuh dengan keistimewaan dan kemuliaan.

Tidak heran jika Allah menjadikannya salah satu bulan yang sangat diagungkan diantara bulan-bulan mulai lainnya.

Dalam bulan Rajab terdapat banyak peristiwa penting yang terjadi dengan segala mukjizat dan kekuasaan Allah Swt.

Nabi Muhammad saw pun mendapatkan mukjizat yang sangat besar pun terjadi di bulan Rajab, yakni peristiwa Isra’Mi’raj.

Baca Juga: Siap Beroperasi, Ini Rute Sementara Bandara Internasional Dhoho Kediri, Ada 2 Maskapai Mengisi Slot Penerbangan

Dilansir MalangNetwork.com pada akun Instagram @nuonline_id, berikut delapan peristiwa penting yang terjadi pada bulan Rajab.

1. Pada bulan Rajab, Sayyidah Aminah binti Wahb mengandung untuk yang pertama kalinya, yakni mengandung Nabi Muhammad saw. Peristiwa ini menjadi kabar gembera bagi keluarga Abdullah.

2. Seorang ulama besar wafat tepat pada tahun ke 204 Hijriyah, yakni Imam Syafi'i. Beliau saat itu berusia 54 tahun.

3. Terjadinya perang Tabuk pada hari kesepuluh bulan Rajab tepatnya pada tahun 9 Hijriyah.

Baca Juga: Jangan Kaget! Ini 5 Fakta Menarik Kabupaten Banyumas yang Belum Banyak Diketahui Warganya!

4. Sultan Sholahuddin Al-Ayyubi menguasai Baitul Maqdis pada tanggal 27 Rajab tepat tahun 583 Hijriyah.

5. Pada tanggal 27 Rajab pula terjadi peristiwa yang sangat bersejarah bagi umat Islam dan selalu diperingati keberadaannya hingga saat ini yakni adanya Isro'Miroj Nabi Muhammad saw. Isro' Mi;roj merupakan mukjizat terbesar yang diterima Nabi Muhammad saw.

6. Pada tahun ke 9 Hijriyah di bulan Rajab pula, An-Najasyi, Raja Habasyah menghembuskan nafas terakhirnya dalam keadaan muslim.

7. Pada tahun 101 Hijriyah di bulan Rajab meninggal dunia seorang Khalifah ‘Umar bin Abdil Aziz pada usianya yang masih 39 tahun.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow