Arti Isra Mikraj, Tujuan dan Hikmahnya

Isra Mikraj merupakan peristiwa agung dalam agama Islam yang mempunyai tujuan dan hikmah berharga bagi umat muslim.

Arti Isra Mikraj, Tujuan dan Hikmahnya
image

Tujuan utama dari Isra Mikraj salah satunya adalah untuk diperlihatkan tanda-tanda kekuasaan dan kebesaran Allah secara langsung. Sebagaimana yang ada dalam Al-Quran surah Al-Isra ayat 1.

Kemudian mengutip dari Kemenag alasan Allah memperlihatkan tanda-tanda kebesaran-Nya kepada Nabi Muhammad SAW karena selama masa dakwah Nabi di Makkah situasinya penuh dengan duka cita.

Sehingga dalam peristiwa Isra Mikraj Allah mempertemukan Nabi Muhammad SAW dengan nabi-nabi sebelumnya. Allah menunjukan bahwa mereka juga mengalami masa-masa sulit selama berdakwah.

Melalui perjalanan tersebut Rasulullah juga menerima wahyu berupa perintah salat dalam sehari. Seperti dalam hadis HR. Muslim no 162, sahih berikut:

...Tatkala perintah Allah memenuhi Sidratul Muntaha, maka Sidratul Muntaha berubah dan tidak ada seorang pun dari makhluk Allah yang bisa menjelaskan sifat-sifat Sidratul Muntaha karena keindahannya. Maka, Allah subhanahu wa Ta’ala memberiku wahyu dan mewajibkan kepadaku salat 50 kali dalam sehari semalam…” (HR. Muslim No 162, sahih).

Pada mulanya umat Islam diwajibkan untuk melaksanakan salat sebanyak 50 kali dalam sehari. Namun setelah Rasulullah beberapa kali bertemu dengan Allah jumlahnya tersebut berkurang menjadi lima seperti sekarang.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow