Deretan Peristiwa Penting di Bulan Muharram dalam Sejarah Islam, Umat Muslim Wajib Tahu

Bulan Muharram memiliki keutamaan tersendiri bagi umat muslim, dan juga mempunyai sejarah-sejarah penting yang bisa diambil hikmahnya.

Deretan Peristiwa Penting di Bulan Muharram dalam Sejarah Islam, Umat Muslim Wajib Tahu
image

INFOSUMSEL.ID – Tanggal 1 Muharram atau biasa disebut Tahun Baru Islam ini biasanya dirayakan umat muslim dengan beragam tradisi dan budaya.

Bulan Muharram memiliki keutamaan tersendiri bagi umat muslim, dan juga mempunyai sejarah-sejarah penting yang bisa diambil hikmahnya.

Berikut adalah deretan peristiwa penting yang pernah terjadi pada Bulan Muharram dalam sejarah Islam, dikutip dari laman NU Online.

Baca Juga: 3 Jenis Puasa Sunnah di Bulan Muharram, Apa Saja dan Mana yang Paling Utama? Simak Penjelasan Berikut

  1. Diterimanya taubat Nabi Adam as setelah diturunkan dari surga.
  2. Diangkatnya Nabi Idris as ke tempat yang tinggi.
  3. Diturunkannya Nabi Nuh as dari kapal, setelah baniir bandang.
  4. Diselamatkannya Nabi Ibrahim as dari bakaran apinya raja Namrud.

Baca Juga: Ini Dia! 20 Link Twibbon 1 Muharram 1445 H 2023 serta Cara Menggunakannya

  1. Diturunkannya kitab Taurat pada Nabi Musa as.
  2. Dikeluarkannya Nabi Yusuf as dari penjara.
  3. Disembuhkannya kebutaan Nabi Ya’qub as dari wasilah pakaiannya Nabi Yusuf as.
  4. Disembuhkannya Nabi Ayyub as dari sakit kulit yang berkepanjangan.
  5. Dikeluarkannya Nabi Yunus as dari perut ikan Nun.

Baca Juga: Kapan Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Muharram? Berikut Waktu Pelaksanaannya

  1. Disibakkannya lautan bagi Bani Israil yang melarikan diri dari kejaran raja Fir’aun Mesir yang kejam.
  2. Diampuninya Nabi Dawud as dari kesalahannya.
  3. Diberinya Nabi Sulaiman as kekuasaan berupa kerajaan.
  4. Diangkatnya Nabi Isa as ke langit setelah dikepung bangsa Romawi.
  5. Diampuninya kesalahan yang telah lewat dan yang akan datang dari Nabi Muhammad saw.

***

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow