Dua Peristiwa dalam 1 Malam, BPBD Banjarmasin Ungkap Pemicu Kebakaran

lenterakalimantan.com, BANJARMASIN - Usai hanguskan sebuah warung kelontong di Jalan Gubernur Soebardjo, Kelurahan Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat, Selasa (28/1/2024) malam sekitar pukul 22.51...

Dua Peristiwa dalam 1 Malam, BPBD Banjarmasin Ungkap Pemicu Kebakaran
harjad-tabalong-59

lenterakalimantan.com, BANJARMASIN – Usai hanguskan sebuah warung kelontong di Jalan Gubernur Soebardjo, Kelurahan Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat, Selasa (28/1/2024) malam sekitar pukul 22.51 Wita.

Kemudian, si jago merah kembali berkobar di Jalan Bandarmasih, Kompleks DPR No 3,6 dan 8 RT 26 RW. 15, Kelurahan Belitung Selatan, Banjarmasin Barat sekitar pukul 00.11 Wita.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarmasin, H Husni Thamrin, mengatakan dua kali terjadi peristiwa kebakaran dalam 1 malam.

“Awalnya kebakaran terjadi di Basirih yang menghanguskan sebuah toko kelontong dan kemudian terjadi lagi di Kompleks DPR yang menghanguskan empat rumah,” kata Husni saat dikonfirmasi, Rabu (29/1/2025).

Husni mengungkapkan, kejadian yang ditimbulkan dari peristiwa kebakaran yang terjadi tadi malam dipicu oleh korsleting listrik.

“Kejadian di Jalan Gubernur Soebardjo menghanguskan 1 toko kelontong. Sementara di Kompleks DPR menghanguskan 4 buah rumah 2 rusak berat, 1 rusak ringan dan 1 rusak total. Adapun dugaan diakibatkan arus pendek listrik,” pungkasnya.

Hingga saat ini masih belum diketahui berapa kerugian yang ditaksir akibat kebakaran tersebut.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow