Kecelakaan Beruntun di Bogor, 9 Kendaraan Hancur

Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Puncak Desa Tugu Utara Kecamatan Cisarua Bogor Jawa Barat menyebabkan 9 buah kendaraan hancur, di antaranya 6 mobil dan 3 motor.

Kecelakaan Beruntun di Bogor, 9 Kendaraan Hancur

Selasa, 23 Januari 2024 - 17:46 WIB

Bogor, VIVA Banyuwangi – Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Puncak Desa Tugu Utara Kecamatan Cisarua Bogor Jawa Barat menyebabkan 9 buah kendaraan hancur, di antaranya 6 mobil dan 3 motor. 

Baca Juga :

Jasad Anak yang Tewas Tergantung Akan Diotopsi, Ini Indikasinya

Akibat peristiwa nahas tersebut, 14 orang luka-luka terdiri dari 11 orang dewasa dan 3 di antaranya anak-anak. 

Suasana pasca kecelakaan begitu mencekam, seperti tampak pada video yang dibagikan akun X @isusoksial.

Baca Juga :

Bus Terjun Bebas di Pemalang Tewaskan 2 Orang

Tampak warga melakukan pertolongan pertama kepada para korban yang tengah terjebak. Suasana makin pilu karena jerit dan tangisan tak berhenti terdengar. 

“Terjadi kecelakaan di Tugu Utara,” ujar perekam dalam video yang diunggah akun tersebut. 

Baca Juga :

Bus Tabrak Pembatas Jalan Tol Hingga Terjun Bebas dan Terguling

Selain menampakkan kondisi Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang banyak serpihan kendaraan, dalam video tersebut juga tampak jelas truk bermuatan air mineral yang menabrak bangunan. 

“Awas setrum,” kata perekam mengingatkan. 

Halaman Selanjutnya

Di lokasi jalanan yang basah akibat bekas guyuran hujan dan dalam kondisi turunan tersebut tampak masyarakat dengan wajah panik terus berlalu-lalang. 

img_title

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow