Ratusan Buruh Pabrik di Majalengka Kesurupan, Disebut Karena Buang Pembalut

Portal Berita Generasi Milenia

Ratusan Buruh Pabrik di Majalengka Kesurupan, Disebut Karena Buang Pembalut

Halaman 1 dari 2

MAJALENGKA, TINTAHIJAU.com - Ratusan karyawan salah satu pabrik di Majalengka, mengalami kesurupan massal. Kamis siang (6/7/2023).

Kejadian mencekam cenderung horor tersebut, beredar melalui video berdurasi 1,2 menit di akun IG @obrolanmajalengka.

Dalam video nampak gaduh dan sebagian orang terlihat berusaha mengevakuasi karyawan yang kesurupan, sebagian nampak juga yang panik sambil berlarian.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, membenarkan video viral tersebut,  Menurutnya, peristiwa kesurupan massal ini terjadi pada Kamis (6/7/2023) sekitar pukul 11.00 WIB.

"Kejadian (kesurupan massal) ini diperkirakan mulai pukul 11.00 WIB," kata Indra melalui sambungan telepon

Indra menjelaskan peristiwa ini bermula dari salah seorang karyawan yang belum sempat sarapan. Karyawan tersebut tiba-tiba tidak sadarkan diri. Namun selang beberapa waktu kemudian terjadi kesurupan massal.

"Awal mula kejadian berawal dari salah satu karyawan ada yang kesurupan. Sesaat kemudian karyawan lainnya ikut kesurupan juga," kata Indra .

"Untuk hal tersebut diduga akibat karyawan belum sempat sarapan sebelum melaksanakan pekerjaan pada pagi hari," sambungnya.

Dalam peristiwa ini, Indra menyebut  kurang lebih 100 karyawan mengalami kesurupan. Kesurupan massal ini mulai terkendali sekitar pukul 15.30 WIB.

"Kurang lebih 100 karyawan yang kesurupan. Untuk penanganannya, yaitu dengan cara sesama rekan kerja saling bantu membantu satu dengan lainnya untuk menenangkan karyawan yang sedang kesurupan," jelas Indra.

baca selanjutnya di halaman berikutnya

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow