Senggolan, Pemotor di Jombang Masuk Kolong Truk hingga Tewas

Peristiwa kecelakaan lalulintas (laka lantas) kembali terjadi di jalan raya Gus Dur, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Sabtu 26 April 2025. Laka lantas tersebut

Senggolan, Pemotor di Jombang Masuk Kolong Truk hingga Tewas

Sabtu, 26 April 2025 - 20:26 WIB

Jombang, VIVA – Peristiwa kecelakaan lalu lintas (laka lantas) kembali terjadi di jalan raya Gus Dur, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Sabtu 26 April 2025.

Baca Juga :

Diduga Mengantuk saat Berkendara, Sebuah Truk Tabrak Rumah Warga Jombang

Laka lantas tersebut melibatkan sepeda motor Honda Vario nopol AG 4227 ECA, sepeda motor yang tidak diketahui nopolnya dan sebuah truk tronton Hino nopol B 9520 TEZ.

Akibat peristiwa itu Suparno (47) warga Desa Sugiwaras, Kecamatan Prambon, Nganjuk meninggal dunia di lokasi, sedangkan rekannya yang membonceng atas nama Wahid Saifudin (26) warga Desa Papar, Kecamatan Kepoh Kediri selamat.

Baca Juga :

Berdiri Di Atas Lahan Hijau, DPMPTSP Segera Tinjau Lokasi Kandang Ayam di Ngoro Jombang

Menurut keterangan Andik (45) saksi mata di lokasi kejadian, peristiwa laka lantas ini bermula saat truk yang disopiri Taryono (67) warga Kota Bogor ini melaju dari arah timur ke barat.

"Truknya ini dari arah Stadion mau ke ringin contong, sampai di lokasi ada sepeda motor yang berjalan searah di sampingnya di lajur kiri," kata Andik.

Baca Juga :

Darurat Begal, Wanita di Jombang jadi Korban Begal saat Pergi ke Pasar

Pada saat yang sama, sambung Andik, sepeda motor Honda Vario hendak mendahului dari lajur kiri. "Ya terus sepeda motor Honda Vario ini nyalip dari kiri, diduga senggolan sama sepeda motor yang tak diketahui nopolnya," ujarnya.

Usai bersenggolan, Andik menyebut sepeda motor Honda Vario oleng ke kiri, hingga penumpang yang ada di atas motor masuk ke kolong truk. "Oleng jatuh ke kiri, yang dibonceng itu masuk kolong truk terus tertabrak, roda truk," tuturnya.

Halaman Selanjutnya

Ia mengaku usai tertabrak truk, penumpang sepeda motor Honda Vario mengalami luka berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian. "Yang meninggal 1 orang, sopir selamat, sama yang bonceng juga selamat," kata Andik.

img_title

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow