Terparah Sejak 20 Tahun, Banjir Kembali Landa Bungo, 13.850 Rumah di 16 Kecamatan Terendam

Banjir terparah di Kabupaten Bungo sejak 20 tahun terakhir. Ribuan rumah warga di 16 kecamatan terkena banjir

Terparah Sejak 20 Tahun, Banjir Kembali Landa Bungo, 13.850 Rumah di 16 Kecamatan Terendam

METROJAMBI.COM - Musibah banjir di Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi pada hari kedua, Jumat (22/12/2023) semakin meluas hingga ribuan rumah warga terendam.

Banjir yang terjadi pada tahun ini, merupakan banjir terparah sejak 20 tahun terakhir, sehingga rumah warga yang tak diduga terkena dampak banjir juga ikut terendam.

"Banjir sedalam ini pernah terjadi tahun 1998 dulu, sekarang terjadi lagi," ujar Zakaria, warga Bungo yang terkena banjir.

Baca Juga: Makanan Super Pedas dan Panas, Hahu Hoheng Huha Huha atau Tahu Goreng, Enak dan Nikmat, Makan dari Wajan. Viral.!

Sementara itu, dari data yang disampaikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bungo menjelaskan bahwa dari 17 kecamatan yang ada di Bungo, 16 kecamatan terkena banjir.

Adapun jumlah rumah yang terendam akibat dari musibah banjir, hingga saat ini sebanyak 13.850 rumah dari 80 dusun yang tersebar di 16 kecamatan.

image

"Dari 16 kecamatan, ada 8 kecamatan yang terdampak musibah banjir paling parah," ujar PLT Kepala BPBD Bungo, Zainadi.

Baca Juga: Serahkan LHP Semester II 2023 pada Sembilan Pemerintah Daerah, Kepala BPK Ingatkan Pejabat Wajib Tindak Lanjuti Rekomendasi dalam LHP dalam 60 Hari

Delapan kecamatan tersebut yakni Kecamatan Bhatin III Ulu, Rantau Pandan, Muko-Muko Bathin VII, Tanah Tumbuh, Limbur Lubuk Mengkuang, Bungo Dani, Bathin III dan Kecamatan Pasar Muara Bungo.

“Itu adalah daerah yang paling terdampak karena banjir. Itu lantaran akses jalan di sana putus, jadi kami tidak bisa melintasinya. Mau tidak mau kami harus berupaya karena masih dalam rangka evakuasi warga yang jadi korban atau terdampak banjir,” ujar Zainadi.

Sejauh ini, pihak BPBD beserta tim gabungan terus berupaya melakukan langkah evakuasi bagi warga yang terdampak banjir. Evakuasi itu berlangsung sejak kemarin hingga Jumat.

Baca Juga: Viral! Cemilan Hits yang Sehat dari Buah-buahan, Fruit Sando, Sehatnya Dapat, Enaknya Juga Dapat, Cobain!

“Yang penting kita upayakan evakuasi warga dulu. Nanti jika dibutuhkan lagi soal tenda darurat maka akan kita segera bangun tenda darurat itu,” tukas Zainadi.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow