Tingkatkan Keimanan Polres Kotim Rutin Laksanakan Pembinaan Rohani
Polres Kotim, Mataperistiwa.id – Dalam giat Rohani, tujuannya adalah untuk membentuk dan meningkatkan mental personil agar tercipta karakter atau sosok Polri yang humanis dan profesional dalam setiap melaksanakan tugas. Kamis (2/11/2023) Pagi. Pelaksanaan pembinaan rohani yang dilaksanakan oleh Bagbinreligi Rowatpers SSDM Mabes Polri pada hari Kamis melalui via Zoom Meeting yang di laksanakan setelah apel […]
Polres Kotim, Mataperistiwa.id – Dalam giat Rohani, tujuannya adalah untuk membentuk dan meningkatkan mental personil agar tercipta karakter atau sosok Polri yang humanis dan profesional dalam setiap melaksanakan tugas. Kamis (2/11/2023) Pagi.
Pelaksanaan pembinaan rohani yang dilaksanakan oleh Bagbinreligi Rowatpers SSDM Mabes Polri pada hari Kamis melalui via Zoom Meeting yang di laksanakan setelah apel pagi. seluruh personil yang muslim ikut melaksanakan kegiatan Binroh.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M. melalui Kasubbagwatpers Bag SDM Ipda Trianto Edi P kegiatan ini adalah upaya personil Polres Kotim untuk membentuk mental serta keperibadian yang baik untuk menjadi pelindung, pengayom, pelayan dan penegak hukum yang profesional..
Melalui kegiatan pencerahan bimbingan rohani diharapkan agar personel lebih mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa, sehingga setiap perilakunya bisa dibentengi dengan keimanan, dan serta menciptakan rasa tanggung jawab terhadap setiap pribadi personil dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, agar setiap langkah yang diambil dapat dipikirkan secara matang. ucap Kasubbagwatpers.
Seperti biasanya Binroh di awali dengan membaca Surah Yasin kemudian dilanjutkan dengan siraman rohani yang di bawakan oleh Ustad yang telah ditunjuk dan dilanjutkan dengan doa bersama dimaksudkan untuk membina dan memperkuat mental setiap personil sebagai umat muslim yang taat. (am-hms)
Redaktur : Ardianto/ kalteng
What's Your Reaction?