Catat Inilah Peristiwa Penting Yang Terjadi Saat Hari Arafah

peristiwa penting yang terjadi di Hari Arafah ini ialah sebagai berikut 1. Malaikat Jibril Mengajarkan Nabi Adam Berhaji Nabi Adam dan Si

Catat Inilah Peristiwa Penting Yang Terjadi Saat Hari Arafah
image

RADARCIANJUR.com - Catat inilah beberapa peristiwa penting yang terjadi pada saat hari Arafah atau hari ke-9 Dzulhijjah. 

Bulan Dzulhijjah merupakan bulan terakhir di tahun hijriyah dan termasuk bulan yang dimuliakan oleh Allah SWT. 

hal ini telah tertera dalam Al-quran surat At-Taubah ayat 36 Allah SWT berfirman:

إِنَّ عِدَّةَ الشُّهُورِ عِنْدَ اللَّهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِي كِتَابِ اللَّهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ذَلِكَ الدِّينُ الْقَيِّمُ فَلَا تَظْلِمُوا فِيهِنَّ أَنْفُسَكُمْ وَقَاتِلُوا الْمُشْرِكِينَ كَافَّةً كَمَا يُقَاتِلُونَكُمْ كَافَّةً وَاعْلَمُوا أَنَّ اللَّهَ مَعَ الْمُتَّقِينَ (التوبة : 36)

Baca Juga: Alasan Aga Thohir Pilih Mundur dari Komisaris Persis Solo

"Sesungguhnya bilangan bulan menurut Allah ialah dua belas bulan pada ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu, dan perangilah kaum musyrikin itu semuanya sebagaimana merekapun memerangi kamu semuanya; dan ketahuilah bahwasanya Allah beserta orang-orang yang bertakwa."

Maka tak heran jika bulan Dzulhijjah ini dilarang untuk melaksakan peperangan dan dianjurkan untuk memperbanyak amalan kebaikan dan doa 

Di bullan Dzulhijjah ini memiliki beberapa hari yang istimewah salahsatunya di hari ke 9 atau lebih dikenal dengan istilah hari Arafah.

Bagi yang beri puasa di hari Arafah ini niscaya akan dihapuskan dosa-dosa satu tahun yang lalu dan satu tahun kedepan 

Adapun ada beberapa peristiwa penting yang terjadi di Hari Arafah ini ialah sebagai berikut 

1. Malaikat Jibril Mengajarkan Nabi Adam Berhaji

Nabi Adam dan Siti Hawa diturunkan dari surga setelah melanggar larangan Tuhan dengan memakan buah khuldi. Usai diturunkan ke dunia, pertama kalinya mereka bertemu di Tanah Arafah. Kepada Nabi Adam, Malaikat Jibril juga mengajarkan tata cara melaksanakan ibadah haji tepat pada Hari Arafah.

2. Nabi Ibrahim Diperintahkan Menyembelih Nabi Ismail 

Nabi Ibrahim mendapatkan kepastian soal mimpinya untuk menyembelih putranya, Nabi Ismail. Setelah sehari sebelumnya, Ibrahim sempat ragu atas mimpi yang datang sempat dianggap bersumber dari setan. Pada Hari Arafah, Nabi Ibrahim tahu bahwa menyembelih Ismail adalah perintah Allah.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow