Nenek Lansia Tewas Dalam Peristiwa Kebakaran 2 Rumah di Kompleks Lapas Cokonuri Makassar

Kebakaran 2 rumah di kompleks Lapas Cokonuri Makassar Tewaskan Seorang lansia

Nenek Lansia Tewas Dalam Peristiwa Kebakaran 2 Rumah di Kompleks Lapas Cokonuri Makassar

MAKASSAR, iNewsCelebes.id - Dua rumah warga semi permanen yang berada dipemukiman padat penduduk, di kompleks Lapas Cokonuri, Kelurahan Gunung Sari, Kota Makassar, Sulawesi Selatan ludes terbakar, Rabu (20/11/2024). 

Banyaknya material bangunan rumah yang terbuat dari kayu ditambah kencangnya hembusan angin, membuat api dengan cepat berkobar dan menghanguskan sebagian bangunan rumah. 

Indira Yusuf Ismail Tinjau dan Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Pemukiman Bara-barayya

Baca Juga

Indira Yusuf Ismail Tinjau dan Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Pemukiman Bara-barayya

Puluhan unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi dibantu warga sekitar, bahu-membahu memadamkan api dan menyemprot pada objek yang terbakar. 

Selain menghanguskan dua unit rumah, kebakaran ini juga menelan korban jiwa, dimana seorang nenek berkebutuhan khusus berusia enam puluh sembilan tahun yang mengalami kebutaan tidak bisa menyelamatkan diri, akibat terjebak dalam rumah, dan jasadnya ditemukan di ruang tengah dengan kondisi hangus terbakar, " Kata Aipda Andi Frman, Bhabinkamtibmas Gunung Sari. 

Jasadnya kemudian di evakuasi oleh tim pemadam kebakaran dan instansi terkait lainnya, ke Rumah Sakit Bhayangkara. 

Belum diketahui penyebab kebakaran dan masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian.

Editor : Thamrin Hamid

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow