Pemudik Harus Catat, Istirahat dan Nikmati Fasilitas Pospam Tema Pedesaan di Bandung
Kasubnit Pengaturan Penjagaan, Pengawalan dan Patroli (Turjagwali) Polrestabes Kota Bandung, Iptu Ronny Sukmana mengatakan ide besar tema saat mendirikan pospam ini adalah kenyamanan dan kampung halaman.
Merdeka.com - Suasana pedesaan menjadi tema pos pengamanan dan pelayanan yang dibangun di Jalan Dago, Kota Bandung. Keberadaannya bisa dimanfaatkan oleh pengendara yang ingin beristirahat atau mencari informasi seputar mudik.
Di area pospam, terdapat beberapa gazebo yang dibangun dari bambu. Meskipun suasana pedesaan sangat kental, namun berbagai fasilitasnya sangat banyak.
Pemudik bisa mengakses jaringan internet, ada pula ruang laktasi, kursi pijat dan fasilitas berbuka puasa gratis.
Aksara Bebey
Pos Pengamanan dan Pelayanan didirikan oleh Polrestabes Bandung pada Operasi Ketupat Lodaya Hari Raya Idulfitri dan Cuti Bersama Lebaran Tahun 2023.
Kasubnit Pengaturan Penjagaan, Pengawalan dan Patroli (Turjagwali) Polrestabes Kota Bandung, Iptu Ronny Sukmana mengatakan ide besar tema saat mendirikan pospam ini adalah kenyamanan dan kampung halaman.
"Untuk konsep kita etnik nuansa kedaerahan. Ada Saung, ada gazebo, pemudik bisa lesehan untuk istirahat. Kami sediakan kursi pijat bagi yang perjalanan jauh, pegal-pegal badan bisa dipijit di sini secara gratis. Ada saung untuk transit, kita juga menyiapkan takjil gratis bagi pengunjung," ujar Ronny.
Aksara Bebey
2 dari 2 halaman
Dapat Akses CCTV
"Masyarakat juga dapat mengakses CCTV seputar Bandung raya, pengendara ingin melihat titik keramaian dan macet bisa menghubungi call center 110, kring reskrim. Kalau ada yang kehilangan atau tidak tahu jalan kita bisa mengarahkan," kata dia.
Di momen lebaran ini, diprediksi sekitar 200.000 wisatawan akan keluar masuk Kota Bandung. Puncak kunjungan terjadi pada H-2 sampai H+2 lebaran.
"Mungkin di sekitar Dago Cikapayang untuk jalur wisata, akan ramai pada H-2 baik wisatawan yang akan ke kebun binatang dan Lembang dari luar kota," kata dia. [gil]
Baca juga:
Padati Pelabuhan Ciwandan, Pemudik Sepeda Motor ke Sumatera Diprediksi 25 Ribu
Arus Mudik Lebaran, Tiga Kecelakaan Sudah Terjadi di Tol Purbaleunyi
Kokam Pemuda Muhammadiyah Kerahkan Seribu Pasukan Kawal Mudik 2023
Pemudik Motor Hingga Bajaj Padati Jalan Raya Kalimalang di Malam Hari
Nekat Melintas saat Arus Mudik, 30 Truk Angkutan Barang Dikandangkan Polisi
Tulisan-Tulisan Unik dan Lucu Pemudik Sepeda Motor di Kalimalang
Tiket Masih Banyak, Pemudik Jarak Jauh Disarankan Naik Kereta Ketimbang Motor
What's Your Reaction?