Rangkuman Peristiwa Mulai Banjir, Pengamanan Aksi Bela Palestina dan Pengalihan Rute, Minggu 5 November 2023

Rangkuman peristiwa di Jakarta seperti banjir di sejumlah di sejumlah wilayah Jakarta hingga Tangerang akibat hujan yang cukup deras

Rangkuman Peristiwa Mulai Banjir, Pengamanan Aksi Bela Palestina dan Pengalihan Rute, Minggu 5 November 2023
Rangkuman Peristiwa Mulai Banjir, Pengamanan Aksi Bela Palestina dan Pengalihan Rute, Minggu 5 November 2023

Puluhan ribu massa dari berbagai elemen masyarakat melakukan aksi solidaritas bela palestina di lapangan Silang Monas, Jakarta, minggu pagi, 5 November 2023-TVMU-

JAKARTA, DISWAY.ID- Rangkuman peristiwa di Jakarta seperti banjir di sejumlah di sejumlah wilayah Jakarta hingga Tangerang  akibat hujan yang cukup deras, Sabtu malam hingga Polda Metro Jaya mengerahkan 3.448 personel untuk mengawal Aksi Bela Palestina di Monas hari ini, Minggu 5 November 2023.

Hujan deras yang menguyur Jabodetabek, sabtu malam membuat sejumlah wilayah tergenang banjir. 

Hujan yang cukup deras disertai petir dengan durasi yang cukup lama beberapa wilayah tergenang banjir setelah sekian lama Jabodetabek tidak diguyur hujan.

BACA JUGA:Polri Beri Pesan Penting ke Massa Aksi Bela Palestina 5 November, Apa Itu?

BACA JUGA:Menlu Retno Bacakan Puisi Perjuangan Rakyat Palestina: Hatiku Miris, Karena Bocah Itu Menangis..

Dua RT di Kuningan Barat, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan terendam banjir terdampak akibat hujan yang cukup deras yakni RT 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Isnawa Adji, menyebut dua Rukun Tetangga (RT) di kawasan Kuningan Barat, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, terendam banjir akibat hujan deras pada Sabtu, 4 November 2023, pukul 21.40 WIB. Wilayah yang terdampak banjir yakni RT 006 dan RT013.

" RT 006/05 tinggi muka air 70 centimeter. RT 013/05 TMA 50 centimeter," kata Isnawa dalam keterangan tertulisnya, Minggu dini hari, 5 November 2023.

Isnawa mengungkap di Jalan Pondok Karya RW 004, Pela Mampang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, juga terendam air. Ketinggian air 10 sampai 30 centimeter. 

Dia menyebut hal itu akibat naiknya air di Bendung Katumpala, Bogor, BPBD kemudian menaikkan status daerah tersebut menjadi siaga tiga (waspada).

BACA JUGA:3 Pesawat Bantuan Indonesia Berangkat ke Palestina

BACA JUGA:Dijanjikan Pendidikan Profesi dan Pekerjaan, Ribuan Orang Diduga Tertipu Kursus Online

" Bendung Katulampa Bogor, Pos Depok, Pos Pesanggrahan, Pos Angke Hulu dan Pos Cipinang Hulu berstatus siaga tiga waspada akibat hujan deras, Sabtu malam pada pukul 21.00 WIB," ungkap Isnawa

Lebih lanjut, air juga menggenangi Jalan Timbul, Jagakarsa pada pukul 20.00 WIB. "Ketinggian air mencapai 50 centimeter dan untuk saat ini sudah kering nol centimeter," ujar Isnawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow